# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Thursday, March 19, 2020

Gegara Corona, Tablig Akbar Ijtima Dunia 2020 di Gowa Dibatalkan

Gegara Corona, Tablig Akbar Ijtima Dunia 2020 di Gowa Dibatalkan



SULSEL - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Saadi mengatakan jika tablig Ijtima Dunia 2020 yang direncanakan akan digelar di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Batal.

"Saya mendapat informasi dari Kepala Kanwil Kemenag Sulsel acara tersebut dibatalkan" kata Zainut dikutip dari Antara Kamis (19/3/2020).

Zainut menyebut jika setelah melalui diskusi panjang antara Pemda setempa dengan unsur Fomkompinda, sepakat jika acara tersebut ditunda sampai waktu yang memungkinkan.

Untuk hal ini, Wamenag memberi apresiasi kepada pihak panitia dan semua pihak yang terlibat dalam proses diskusi dan negosiasi dan melakukan penundaan.

"Penundaan tersebut semata demi alasan kemanusiaan dan kemaslahatan yang lebih luas" tambahnya.

Zainut juga mengatakan sangat prihatin akibat korban virus corona terus bertambah. Penyebabnya bukan hanya dari orang yang saat ini sedang dirawat dirumah sakit, tetapi orang yang sehat namun membawa virus corona ini. Untuk itu ia mengimbau kepada semua pihak untuk bekerjasama dan mentaati seluruh ketentuan yang diberikan pemerintah.

Hal ini menjadi perhatian dikarenakan saat ini pemerintah juga sudah menghimbau warganya untuk tidak melakukan perkumpulan massa. Terlebih melihat Malaysia sebelumnya terdapat tablig akbar yang diadakan di Kompleks Masjid Sri Petaling, Malaysia, pada akhir Februari 2020 menjadi salah satu sumber munculnya ratusan kasus baru di Asia Tenggara.
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Gegara Corona, Tablig Akbar Ijtima Dunia 2020 di Gowa Dibatalkan Rating: 5 Reviewed By: Publico News