# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Thursday, October 13, 2016

Kawanan Pencuri Motor Berkeliaran, Warga Depok Resah

Kawanan Pencuri Motor Berkeliaran, Warga Depok Resah (ilustrasi)



INDOPOST, DEPOK - Warga Depok kembali diresahkan dengan aksi kawanan pencuri motor di pemukiman warga yang mulai marak terjadi. Warga Blok A-8 Perumahan Maharaja, Pancoranmas Depok, Safwandi (52) adalah salah satu korban dari kawanan maling tersebut.

Dia menuturkan kawanan maling itu masuk melalui pagar rumah dengan cara merusak gembok dan langsung mencuri tiga unit motor matic yang di parkir dalam teras rumahnya.

"Dari rekaman CCTV tetangga, kawanan pencuri itu terlihat sedang mendorong motor saya keluar komplek. Kerugian yang dialami sekitar Rp 20 juta," kata Safwandi kepada wartawan di lokasi, Rabu (12/10/2016).

Kejadiannya pada hari Kamis dua pekan lalu, sekitar pukul 03:30 pagi. Menurut Safwandi, beberapa hari sebelum kejadian pada malam hari anak-anak tanggung sering menanyakan alamat rumah dan mencari kontrakan. Semenjak itu Safwandi sebenarnya sudah menaruh curiga. Pasalnya, rumah Safwandi berada dijalan buntu dan paling pojok.

"Saya sudah curiga pada waktu itu, masa nanya kontrakan malam hari, dan itu terjadi beberapa kali. Udah gitu anak muda tanggung lagi, kan hampir ngga masuk akal. Saya juga melihat ada semacam vandalisme ditiang listrik disamping rumah saya. Seperti kode gitu," katanya.

Ia mengakui perumahannya memang tidak memiliki pos penjagaan dan portal yang memalangi akses keluar-masuk perumahan. Semenjak tinggal didaerah itu tahun 2014, pihak pengembang 6 bulan kemudian langsung menarik security yang tadinya bertugas di kompleknya.

"Setelah security ditarik oleh pengembang, sejak itu kita memang tidak pakai jasa pengamanan komplek. Tapi, setelah kejadian ini, kemarin warga sepakat untuk membangun pos keamanan dan palang portal," tuturnya.

Kasus pencurian tersebut telah dilaporkan ke Polsek Pancoranmas pada hari kamis (22/9). Namun sejauh ini belum ada perkembangan informasi terkait kasus ini dari Penyidik.

"Ngga taunya, sebelum saya, tetangga saya juga sudah jadi korban dan kemalingan satu motor. Ternyata sudah banyak juga warga yang motornya dicuri dari dalam rumah," ujar Safwandi.

Ketua Forum RW Maharaja, Pancoranmas, Maryadi mengungkapkan sudah delapan motor yang hilang di kawasan Perumahan Maharaja. Masing-masing dari RW 12, 14, 15, 16 dan 18 Kelurahan Rangkapan Jaya, Kecamatan Pancoranmas, kota Depok.

"Ini artinya kota Depok sudah sangat rawan dari aksi pencurian motor," ungkap Maryadi.

Ditempat terpisah, korban lainnya adalah Indri (24) Warga Kelurahan Abadijaya, Kecamatan Sukmajaya Depok. Dia baru kehilangan sepeda motornya Selasa (11/10) pagi, kemarin. Kawanan pencuri masuk dengan cara yang sama yakni dengan merusak gembok pagar rumahnya.

"Kejadiannya sekitar pukul 03:00 pagi. Pelakunya juga lebih dari satu orang," pungkas Indri.

"Bukan hanya motor tetapi burung juga dicuri kawanan ini dari tetangga saya," ungkapnya. 


(rl/indo)
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Kawanan Pencuri Motor Berkeliaran, Warga Depok Resah Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi