# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Saturday, April 18, 2020

Jumlah Pasien Positif Corona di Jatim Naik jadi 522 Orang, 96 Sembuh, 378 Masih Dirawat

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat melihat peta penyebaran corona di Jatim



SURABAYA - Jumlah pasien positif Covid-19 di Jawa Timur kembali bertambah, namun lebih kecil angkanya dibandingkan dengan beberapa hari sebelumnya. Per hari Jumat (17/4/2020), Jatim tambah 8 pasien positif Covid-19.

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengatakan, dari 8 kasus baru tersebut, tersebar di 5 wilayah, yakni masing masing satu kasus di Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Malang, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Lamongan.

"Dan 4 di Surabaya," ujarnya, Jumat malam (17/4/2020).

Dengan demikian, total pasien positif Covid-19 di Jatim sebanyak 522 orang. Dari angka tersebut, yang masih dirawat sebanyak 378 orang. Kemudian yang terkonfirmasi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 1.826 orang.

"Yang sekarang lagi di awasi ada 1.014 orang," tambahnya.

Kemudian yang Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 15.942 orang, sedangkan yang masih di dalam pemantauan ada 7.278 orang. Artinya, kata Khofifah, mereka telah mengalami recovery, dan tidak ada lagi tanda-tanda bagi mereka tidak sehat.

Khofifah juga kembali menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada tim medik dan paramedik, yang kembali bisa memberikan layanan terbaiknya, karena ada 4 orang yang terkonversi negatif atau sembuh.

"Dari 4 yang terkonversi negatif atau sembuh, satu dari Bondowoso, satu dari Bangkalan, dan dua dari Surabaya," terangnya.

Sehingga, total di Jawa Timur yang sembuh sebanyak 96 orang arau setara dengan 18, 4%.

Angka sembuh, masih diiringi dengan pasien meninggal, dengan tambahan sebanyak 2 orang, masing masing dari Kabupaten Lamongan dan Kota Surabaya.
  • Facebook Comments

0 Reviews:

Post a Comment

Item Reviewed: Jumlah Pasien Positif Corona di Jatim Naik jadi 522 Orang, 96 Sembuh, 378 Masih Dirawat Rating: 5 Reviewed By: Trias Politika