# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Friday, March 20, 2020

Gara-gara Covid-19, Stasiun Kota Baru Malang Mendadak Sepi

Stasiun Kotabaru Malang



MALANG - Antusiasme masyarakat menggunakan moda transportasi umum termasuk kereta api menurun pasca penyebaran Covid-19. Di Stasiun Kotabaru Malang, okupansi atau tingkat hunian kereta api menurun hingga 30 persen.

“Penyebaran Covid-19 sangat besar terhadap okupansi penumpang di stasiun Malang. Biasanya yang naik di stasiun rata-rata 5.500 penumpang per hari, kini turun sekitar 30 persen menjadi 4 ribuan penumpang per hari,” kata Plt. Kepala Stasiun Kotabaru Malang, Moch. Nur Ghozuli, Jumat (20/3/2020).
Menurutnya, penurunan okupansi penumpang sudah terjadi sejak lima hari terakhir. Bahkan beberapa waktu yang lalu banyak rombongan penumpang yang membatalkan perjalanannya via kereta api.

“Ada sekitar 1.170 penumpang yang membatalkan, khususnya untuk kereta jarak jauh tujuan Jakarta San Yogyakarta,” tuturnya.

Meski demikian, standar keamanan demi mengantisipasi penyebaran Covid-19 di seluruh area stasiun telah dilakukan. Yakni dengan upaya penyemprotan disinfektan di sejumlah area publik, pos pelayanan kesehatan, penyediaan hand sanitizer, serta pemeriksaan suhu tubuh penumpang sebelum masuk ke area stasiun.
“Kemarin sempat ada seorang penumpang yang suhu tubuhnya 38 derajat, tetapi dia tidak punya riwayat pernah ke luar negeri dan melakukan kontak dengan orang yang sakit. Sehingga kita sarankan untuk memeriksakan diri ke rumah sakit, tidak boleh naik kereta,” tandas Ghozuli.

Terkait kebijakan pembatasan penumpang di atas stasiun, pihaknya mengaku masih menunggu instruksi dari pusat.
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Gara-gara Covid-19, Stasiun Kota Baru Malang Mendadak Sepi Rating: 5 Reviewed By: Trias Politika