# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Thursday, October 26, 2017

Meski Penyaluran Kredit Lambat, Laba Bersih Bank Pembangunan Daerah Tumbuh Dua Digit

ilustrasi



INDOPOST, JAKARTA - Bank Pembangunan Daerah (BPD) papan atas masih menikmati laba bersih di tengah perlambatan penyaluran kredit. Keuntungan laba tumbuh dua digit meski kredit hanya tumbuh satu digit.

Salah satunya, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) mencatat realisasi laba bersih sebesar Rp 1,01 triliun per kuartal III-2017. Laba bersih ini naik 21,18% ketimbang laba di kuartal III-2016.


Direktur Keuangan Bank Jatim Ferdian Satyagraha mengatakan, pertumbuhan kredit naik tipis 3,62% menjadi Rp 30,6 triliun. Kredit tumbuh rendah ini karena kredit usaha kecil dan menengah (UKM) turun 2,1% dan kredit komersial turun 6,9%.
Untungnya, kredit konsumer masih tumbuh 8,64% sehingga kredit masih tercatat positif. Nah, kredit yang tumbuh rendah ini membuat pendapatan bunga bersih hanya naik 3,38% menjadi Rp 2,62 triliun per kuartal III-2017.
Ferdian menambahkan, kinerja Bank Jatim akan membaik dengan perkirakan laba tumbuh 10% dan kredit tumbuh 8,6% di akhir tahun 2017.
Sementara, PT Bank DKI Jakarta (Bank DKI) membukukan pertumbuhan laba bersih 10,79%. Dengan nilai laba bersih sebesar Rp 523,69 miliar per kuartal III-2017 dibandingkan posisi Rp 472,43 miliar di kuartal III-2016.
Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarsi mengatakan, kenaikan laba didorong oleh penurunan cadangan kredit bermasalah seiring dengan perbaikan penyaluran kredit.
Sedangkan Direktur Utama BPD Bali I Made Sudja menyebut, laba bersih BPD Bali naik 98% di September 2017. "Laba ini didorong pendapatan dari bunga kredit dan fee," katanya, Rabu (25/10).
(knt/indo)
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Meski Penyaluran Kredit Lambat, Laba Bersih Bank Pembangunan Daerah Tumbuh Dua Digit Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi