Wakil Ketua DPRD DKI, Abraham Lunggana
alias Lulung
INDOPOST, JAKARTA – Wakil Ketua DPRD DKI, Abraham Lunggana
alias Lulung mendesak Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat
menutup Diskotek Diamond Karaoke, Tamansari, Jakarta Barat. Ini terkait
tertangkapnya politisi Partai Golkar, Indra J Piliang yang diduga
mengkonsumsi narkoba bersama dua rekannya di tempat hiburan malam
tersebut.
Menurut Lulung, berdasarkan catatannya, kasus penyalahgunaan narkoba di Diamond bukan yang pertama kali. “Sudah tiga kali. Tidak ada peringatan lagi. Gubernur harus langsung menutup tempat itu,” tegas politisi PPP ini di Gedung DPRD DKI, Kamis (14/9/2017).
Langkah tegas itu diungkapkan Lulung harus dilakukan sebagai wujud komitmen pemberantasan narkoba di Jakata. Mengingat Jakarta dinilainya telah masuk kategori darurat narkoba.
“Tidak boleh tebang pilih harus ditutup. Jangan sampai menunggu korban berikutnya,” tandas Lulung.
Lebih lanjut, tertangkapnya Indra J Piliang dikatakan Lulung harus menjadi momentum bagi Pemprov DKI untuk serius membersihkan peredaran barang haram tersebut dari ibukota.
“Sekarang pelaku sudah dipolisikan. Tinggal Pemprov DKI yang turun tangan untuk memberikan sanksi terhadap tempat hiburan malam itu,” tandas Lulung.
Diketahui polisi mengamankan politisi Golkar, Indra J Piliang karena terbukti mengkonsumsi sabu. Selain Indra, terdapat dua orang lain yang ditangkap. Kedua orang tersebut adalah RF dan MIJ. Ketiganya ditangkap saat berada di ruangan karaoke Room Opal Diamond, di Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (13/9/2017) malam sekitar Pukul 19.30.
(ikbal/indo)
Menurut Lulung, berdasarkan catatannya, kasus penyalahgunaan narkoba di Diamond bukan yang pertama kali. “Sudah tiga kali. Tidak ada peringatan lagi. Gubernur harus langsung menutup tempat itu,” tegas politisi PPP ini di Gedung DPRD DKI, Kamis (14/9/2017).
Langkah tegas itu diungkapkan Lulung harus dilakukan sebagai wujud komitmen pemberantasan narkoba di Jakata. Mengingat Jakarta dinilainya telah masuk kategori darurat narkoba.
“Tidak boleh tebang pilih harus ditutup. Jangan sampai menunggu korban berikutnya,” tandas Lulung.
Lebih lanjut, tertangkapnya Indra J Piliang dikatakan Lulung harus menjadi momentum bagi Pemprov DKI untuk serius membersihkan peredaran barang haram tersebut dari ibukota.
“Sekarang pelaku sudah dipolisikan. Tinggal Pemprov DKI yang turun tangan untuk memberikan sanksi terhadap tempat hiburan malam itu,” tandas Lulung.
Diketahui polisi mengamankan politisi Golkar, Indra J Piliang karena terbukti mengkonsumsi sabu. Selain Indra, terdapat dua orang lain yang ditangkap. Kedua orang tersebut adalah RF dan MIJ. Ketiganya ditangkap saat berada di ruangan karaoke Room Opal Diamond, di Taman Sari, Jakarta Barat, Rabu (13/9/2017) malam sekitar Pukul 19.30.
(ikbal/indo)