# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Tuesday, April 14, 2020

Rusia Kritik Sikap AS Menyalahkan Cina dan WHO Terkait Penyebaran Covid-19

ilustrasi



MOSKOW - Kementerian Luar Negeri Rusia menilai upaya para pejabat AS untuk menyalahkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan Cina atas penyebaran virus corona sebagai tindakan tidak adil dan destruktif.

"Upaya pemerintah AS untuk menyalahkan pihak lain atas penyebaran virus corona telah menimbulkan kekhawatiran Moskow," kata kemenlu Rusia dalam pernyataan Senin (13/4/2020).

"Tuduhan para pemimpin AS terhadap Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) tidak dapat dibenarkan dan tidak bisadipertanggungjawabkan," tegasnya.

Sebelumnya, Presiden AS, Donald Trump mengkritik Organisasi Kesehatan Dunia dan menuduhnya terlalu berlebihan memusatkan perhatian terhadap Cina dan memberikan nasihat yang tidak akurat tentang rentang masa penyebaran wabah virus corona.

Trump juga mengancam akan memotong bantuan AS ke Organisasi Kesehatan Dunia.

WHO telah membantah tuduhan presiden AS tersebut.

Beberapa hari yang lalu, Dirjen WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam cuitan di akun Twitternya menulis bahwa dirinya menjadi sasaran serangan rasis dan ancaman pembunuhan beberapa kali atas pernyataan sikap para ahli di lembaganya mengenai situasi berbagai negara dunia dalam menangani Covid-19.
  • Facebook Comments

0 Reviews:

Post a Comment

Item Reviewed: Rusia Kritik Sikap AS Menyalahkan Cina dan WHO Terkait Penyebaran Covid-19 Rating: 5 Reviewed By: Trias Politika