# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Saturday, April 11, 2020

Ada Surat Gubernur Dalam Paket Sembako, Ini Isinya!

 Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan



JAKARTA - Gubernur Provinsi DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan bahwa pihaknya telah menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada sekitar 20 ribuan Kepala Keluarga (KK) prasejahtera di wilayah ibukota Jakarta.

Pemberian bansos itu dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bertujuan mengurangi dampak sosial bagi masyarakat terkait pelaksanaan penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sejak tanggal 10 hingga 23 April 2020.

Dalam kesempatan ini Anies juga tak lupa menyelipkan sepucuk surat kepada warga masyarakat yang menerima bantuan itu. Dalam surat itu, Anies menuliskan permohonan agar warga Jakarta menerima bantuan yang diberikan Pemprov DKI Jakarta.

Selain itu Anies juga mendoakan semoga warga mesayarakat tetap diberikan kesehatan.

Surat satu lembar itu berkop lambang Garuda yang bertuliskan “Gubernur Daerah Khusus Ibukota (DKI)  Jakarta”.  Surat itu juga ditandatangani Anies Baswedan tertanggal 9 April 2020 di Jakarta.

“Surat dari Gubernur Provinsi DKI Jakarta (surat terdapat pada 20.000 paket pertama)," demikian menurut keterangan tertulis dari Pemprov DKI kepada wartawan di Jakarta, Jumat (10/4/2020).

"Ibu/Bapak warga Jakarta yang saya hormati. Semoga Bapak/Ibu semua dalam keadaan sehat. Teriring dengan surat ini, mohon diterima dengan baik paket sembako dari Pemprov DKI Jakarta ini untuk sedikit meringankan beban keluarga Ibu/Bapak dalam lewati masa pembatasan sosial berskala besar yang sedang berjalan di kota kita," tulis Anies dalam suratnya.

Anies dalam kesempatan ini juga tak lupa mengimbau agar warga Jakarta tetap semangat dan terus menjaga kesehatan di tengah merebaknya penyebaran wabah pandemi global Coronavirus (Covid-19).

"Saat ini kita sedang bertempur melawan musuh yang tak terlihat, virus Corona (Covid-19) yang akan berbahaya bila tidak kita kendalikan. Menang melawan virus ini membutuhkan tekad dan kerja bersama," katanya.

Sementara itu berdasarkan informasi, Pemprov DKI Jakarta hari ini telah mendistribusikan bantuan sosial masing-masing di wilayah Kelurahan Jatinegara dan Kelurahan Cililitan, Jakarta Timur.

Bantuan yang diberikan masing-masing berupa beras 5 kg 1 karung, sarden 2 kaleng kecil, minyak goreng 0,9 liter 1 pouch, biskuit 2 bungkus, masker kain 2 pcs, sabun mandi 2 batang.
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Ada Surat Gubernur Dalam Paket Sembako, Ini Isinya! Rating: 5 Reviewed By: Trias Politika