# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Wednesday, March 25, 2020

Gelar Patroli Simpatik Cegah Covid-19, Polisi Temukan Warga Masih Berkumpul di Sejumlah Titik

Patroli simpatik skala besar



JAKARTA – Polda Metro Jaya bersama TNI kembali menggelar patroli simpatik skala besar berupa pemberian himbauan kepada masyarakat yang masih berkerumun ditengah mewabahnya virus corona (Covid 19).

Patroli yang melibatkan 160 personel itu mendapati masih adanya warga yang berkumpul di sejumlah titik di wilayah Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, pada Selasa (24/3) hingga Rabu (25/3) dinihari.

Kepada mereka, petugas mengimbau dan meminta agar warga pulang ke rumah masing-masing, untuk mencegah penyebaran virus corona.

Direktur Samapta Kombes M Ngajib mengatakan dalam patroli itu, didapati masih ada warga yang berkerumun dan berkumpul, sehingga rawan terjadi penyebaran virus corona.

“Hasil dari patroli skala besar semalam masih banyak masyarakat yang tidak disiplin dalam melaksanakan himbauan pemerintah agar tinggal dirumah masing-masing. Masih banyak yang berkerumun diluar. Namun mereka dapat dibubarkan dan dengan kesadaran mau kembali kerumah masing-masing,” kata Ngajib, Rabu (25/3).

Menurut Ngajib patroli gabungan itu terdiri dari, Samapta Polda Metro Jaya sebanyak 60 orang, Ditlantas 15 orang, Ditreskrimum 40 orang, Ditintelkam 25 orang dan dari TNI sebanyak 30 orang.

Kekuatan personel itu katanya dibuat dalam 3 tim. Tim 1 ke wilayah hukum Polrestro Jakarta Selatan, Tim 2 ke wilayah hukum Polrestro Jakpus dan Tim 3 ke wilayah hukum Jakarta Timur.

Selain Kombes Ngajib, patroli ini diikuti pula oleh Karoops Polda Metro Jaya Kombes Marsudianto dan Dirreskrimum Kombes Suyudi Ario Seto.
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Gelar Patroli Simpatik Cegah Covid-19, Polisi Temukan Warga Masih Berkumpul di Sejumlah Titik Rating: 5 Reviewed By: Publico News