# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Tuesday, December 4, 2018

Prabowo Sebut Korupsi di Indonesia Ibarat Kanker Stadium 4, Jokowi: Bicara Pakai Angka!

Presiden Joko Widodo



IINFILTRASI – Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto sempat menyebut korupsi di Indonesia ibarat penyakit kanker. Bahkan sudah masuk stadium 4.

Menurut Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut tudingan tersebut seharusnya didasari data. “Kalau bicara pakai angka-angka, seperti tadi oleh Pak Ketua KPK tadi itu, angka-angka, pakai angka-angka, pakai data,” ucapnya usai peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Harkodia) 2018 di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (4/12/2018).

Jokowi menjelaskan soal indeks korupsi di Indonesia. Menurutnya, Indeks Persepsi Korupsi (IPK) atau Corruption Perceptions Index (CPI) tahun 2018 yang dialami Indonesia cukup baik. Sebelumnya terjelek di ASEAN, namun kini sudah peringkat 37.

“(Angka) 98 sampai ke 2018, loncatannya saya rasa sangat signifikan sekali. Dari yang terjelek se-ASEAN sekarang naik menjadi CPI ke angka 37 ini patut disyukuri. Jangan sampai ada yang bilang korupsi kita stadium 4, tidak ada,” tandasnya.

Sebelumnya, Prabowo berbicara soal visi dan misinya jika menang di Pilpres 2019 dalam acara diskusi yang digelar The Economist di Singapura. Di sana, ia membeberkan komitmennya untuk membuat negara Indonesia bebas dari korupsi.

Menurut Prabowo, masalah korupsi di Indonesia sangat memprihatinkan dan mendarah daging. Ia pun mengibaratkannya dengan penyakit kanker.

“Masalah utama di Indonesia adalah masifnya kasus korupsi. Menurut pendapat saya korupsi sudah seperti kanker stadium 4,” kata Prabowo di Hotel Hyatt, Singapura, Selasa (27/11/2018) malam.

(cw6/inf)
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Prabowo Sebut Korupsi di Indonesia Ibarat Kanker Stadium 4, Jokowi: Bicara Pakai Angka! Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi