Maju di Pilbub Minahasa, JAK Resmi Mendaftar di Partai Demokrat
INDOPOST, MANADO - James Arthur Kojongian (JAK) secara resmi mendaftarkan diri sebagai
Calon Bupati (Cabup) Minahasa di Partai Demokrat, Rabu (13/09) sekira
pukul 16.00 Wita.
JAK didampingi istri, keluarga serta para pendukung mendatangi
Sekretariat Partai Demokrat Sulut di Kawasan Pasar Segar Paal 2 Manado,
yang diterima langsung oleh Sekretaris Tim 7 James Karinda.Saat diwawancarai awak media, JAK mengatakan, merupakan kehormatan bagi dirinya bisa hadir di rumah yang cerdas Partai Demokrat Provinsi Sulawesi Utara, apalagi sebelum tiba di Sekretariat Partai Demokrat, dirinya sempat bertemu dengan Ketua Partai Demokrat Sulut DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA.
“Merupakan sebuah kebaanggan pada saya pribadi, dan saya berada disini untuk mendaftarkan diri menjadi calon Bupati Minahasa, yang memang kursi Partai Demokrat di Kabupaten Minahasa harus bisa berkoalisi dengan partai yang lain, karena memang syarat untuk menjadi calon di Minahasa pengusung berjumlah 7 kursi tapi Demokrat baru 5 kursi,” ujar JAK.
Ditambahkannya , kehadiran dirinya di tempat ini bersama istri, keluarga dan pendukung, dengan besar hati dan berkerendahan hati memohon kepada Partai Demokrat kiranya nanti untuk Pilkada Minahasa bisa di usung ataupun mengibarkan panji kecerdasan di tanah Minahasa.
Sementara itu, Sekretaris Tim 7 Partai Demokrat James Karinda mengatakan, Kabupaten Minahasa saat ini tertinggal dari Kabupaten/Kota pecahan dari Minahasa, sehingga diperlukan pemimpin muda yang bisa membawa Minahasa berlari, melewati Kabupaten/Kota lainnya.
“Kami perlu pemimpin yang ingin berlari, dan Beliau (JAK) merupakan anak muda yang punya kemampuan membawa Minahasa berlari dan lebih maju,” puji Karinda
(desieree lontaan/indo)