Wujudkan Destinasi Unggulan, Warga Lampung Ramaikan Festival Pahawang
INDOPOST, LAMPUNG – Ratusan warga ramaikan Festival Pahawang
untuk mewujudkan Kabupaten Pesawaran, Lampung menjadi destinasi wisata
unggulan.
Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran, Brigif 3 Marinir Piabung dan masyarakat pesisir pantai, menggelar Festival Pahawang Teluk Ratai 2016, di Dermaga 4 Ketapang, Pesawaran, Jumat (25/11).
“Tidak bisa dipungkiri Kabupaten Pesawaran merupakan wilayah yang banyak destinasi wisatanya,”kata Bupati Pesawaran, Dendi Romadhona,
Menurutnya, untuk itu Kabupaten Pesawaran bisa menjadi unggulan sebagai tempat wisata unggulan di Provinsi Lampung. “Budayakan senyum dengan membuat komunitas senyum,”ujarnya.
Lebih lanjut Dendi Romadhona mengajak masyarakat, dengan senyum berarti masyarakat bisa menggambarkan keramahan dan bisa membuat para wisatawan merasa nyaman saat menikmati liburannya.
Dengan begitu wisatawan bisa terpuaskan selain menikmati suguhan indahnya pemandangan pesisir pantai dan kermahan warganya, sudah pasti para wisatawan akan kembali berkunjung.
“Keuntungannya bertambah banyak wisatawan yang bekunjung, sudah pasti banyak usaha yang bisa dikembangkan, otomatis taraf ekonomi masyarakat bisa meningkat dan sejahtera,”jelasnya.
Dalam mewujudkan upaya ini, semua pihak harus bisa bersinergi dan saling mendukung, untuk memajukan destinasi wisata Kabupaten Pesawaran, terus menjadi lebih baik sehingga menjadi destinasi unggulan di Provinsi Lampung, yang bisa dikenal tingkat nasional maupun internasional.
“Pesan saya, kita harus bisa memanjakan pengunjung atau wisatawan dan jangan pernah mengecewakannya. Jika itu terjadi maka mereka tidak akan pernah kembali lagi berkunjung,”pesannya kepada semua pihak dan masyarakat.
Dalam memeriahkan acara Festival Pahawang Teluk Ratai 2016, Bupati Pesawaran, Dendi Romadhona memulai perlombaan jelajah pulau, foto grafer dan bloger dengan melepas 200 lebih peserta menggunakan puluhan perahu yang dihiasi bendera.
(Koesma/indo)
Pemerintah Daerah Kabupaten Pesawaran, Brigif 3 Marinir Piabung dan masyarakat pesisir pantai, menggelar Festival Pahawang Teluk Ratai 2016, di Dermaga 4 Ketapang, Pesawaran, Jumat (25/11).
“Tidak bisa dipungkiri Kabupaten Pesawaran merupakan wilayah yang banyak destinasi wisatanya,”kata Bupati Pesawaran, Dendi Romadhona,
Menurutnya, untuk itu Kabupaten Pesawaran bisa menjadi unggulan sebagai tempat wisata unggulan di Provinsi Lampung. “Budayakan senyum dengan membuat komunitas senyum,”ujarnya.
Lebih lanjut Dendi Romadhona mengajak masyarakat, dengan senyum berarti masyarakat bisa menggambarkan keramahan dan bisa membuat para wisatawan merasa nyaman saat menikmati liburannya.
Dengan begitu wisatawan bisa terpuaskan selain menikmati suguhan indahnya pemandangan pesisir pantai dan kermahan warganya, sudah pasti para wisatawan akan kembali berkunjung.
“Keuntungannya bertambah banyak wisatawan yang bekunjung, sudah pasti banyak usaha yang bisa dikembangkan, otomatis taraf ekonomi masyarakat bisa meningkat dan sejahtera,”jelasnya.
Dalam mewujudkan upaya ini, semua pihak harus bisa bersinergi dan saling mendukung, untuk memajukan destinasi wisata Kabupaten Pesawaran, terus menjadi lebih baik sehingga menjadi destinasi unggulan di Provinsi Lampung, yang bisa dikenal tingkat nasional maupun internasional.
“Pesan saya, kita harus bisa memanjakan pengunjung atau wisatawan dan jangan pernah mengecewakannya. Jika itu terjadi maka mereka tidak akan pernah kembali lagi berkunjung,”pesannya kepada semua pihak dan masyarakat.
Dalam memeriahkan acara Festival Pahawang Teluk Ratai 2016, Bupati Pesawaran, Dendi Romadhona memulai perlombaan jelajah pulau, foto grafer dan bloger dengan melepas 200 lebih peserta menggunakan puluhan perahu yang dihiasi bendera.
(Koesma/indo)