# Group 1 User-agent: Googlebot Disallow: /nogooglebot/ # Group 2 User-agent: * Allow: / Sitemap: https://www.infiltrasi.com/sitemap.xml
Latest News
Tuesday, November 22, 2016

Tagline "Wisata Tanah Legenda", Pemprov Jabar Harap Pasanggiri Mojang dan Jajaka 2016 Jadi Duta Pariwisata Seni Budaya

Tagline "Wisata Tanah Legenda", Pemprov Jabar Harap Pasanggiri Mojang dan Jajaka 2016 Jadi Duta Pariwisata Seni Budaya



INDOPOST, BANDUNG - Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat Ida Hernida mengungkapkan, Pasanggiri Mojang Jajaka 2016, dapat mencetak sosok inspiratif dan melegenda untuk generasi selanjutnya. Selain itu juga menurut Ida, Mojang dan Jajaka, dapat melestarikan budaya serta mengimbangi kemajuan jaman dengan bersandar pada akar sejarah, dan kearifan lokal.

"Diharapkan sosok Mojang dan Jajaka tahun ini, dapat menjadi sosok yang hebat dan inspiratif, menciptakan kegiatan yang berdasarkan keraifan lokal dan khususnya melestarikan budaya,"ungkap Ida di Bandung, Senin (21/11/2016).

Lebih lanjut Ida juga mengatakan, tahun ini Pasanggiri Mojang Jajaka mengusung tagline “Wisata di Tanah Legenda”, yang diharapkan mampu mewujudkan sosok Mojang dan Jajaka yang Manggapulia (Luhung Elmuna, Rancage Gawena, Jembar Budayana dan Pengkuh Agamana).

“Menjadi seorang Mojang dan Jajaka Jabar itu bukan hanya cantik dan gagah dilihat dari fisik saja, namun cantik dan gagah sampai ke hati sanubarinya. Sebab, apabila kecantikan datang dari keseluruhan jiwa kita, pancarannya lain dan auranya pun lain. Saya berharap sekarang dan untuk kedepannya juga penilaian dari Moka ini tidak hanya sekedar cantik, namun harus disertai dengan wawasan yang luas, ilmu yg luas, juga attitude yang baik. Itu semua yang harus diutamakan. Mojang dan Jajaka ini, nantinya bakal sebagai duta pariwisata seni budaya, pembangunan, percontohan dan duta-duta lainnya,” paparnya.

Pasanggiri ini diikuti oleh 25 kabupaten/kota di Jawa Barat. Diantaranya Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, Kota Bogor, Kabupaten Bogor, Kota Banjar, Kota Tasikmalaya, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Cimahi, Kota Bekasi, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Cirebon, Kota Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Kota Depok, Kabupaten Karawang, Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka, Kabupaten Kuningan, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Garut, Kabupaten Cianjur, dan Kabupaten Pangandaran.

Sementara  Grand Final Mojang Jajaka Jawa Barat 2016 akan digelar Selasa 22 November 2016, pukul 19.00 WIB, bertempat di Sasana Budaya Ganesa, Jl Tamansari, Kota Bandung.



(az/indo)
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Tagline "Wisata Tanah Legenda", Pemprov Jabar Harap Pasanggiri Mojang dan Jajaka 2016 Jadi Duta Pariwisata Seni Budaya Rating: 5 Reviewed By: Infiltrasi